Persyaratan Pendaftaran KIP Kuliah Merdeka 2025 – UNTAG Surabaya
???? Persyaratan Pendaftaran KIP Kuliah Merdeka 2025 – UNTAG Surabaya
Program KIP Kuliah Merdeka diperuntukkan bagi mahasiswa baru yang memiliki potensi akademik tinggi tetapi terkendala biaya pendidikan. Peserta harus memenuhi persyaratan berikut:
1. Berasal dari keluarga kurang mampu
Dibuktikan dengan salah satu dokumen berikut:
-
Kartu KIP/PKH/KKS, tercatat maksimal Desil 3 dalam Data P3KE (dapat dicek mandiri melalui aplikasi Cek Bansos).
-
Surat Keterangan Panti Asuhan atau Panti Sosial.
-
Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) yang disertai slip gaji orang tua.
2. Lulusan SMA/SMK/MA tahun 2023 – 2025.
3. Memiliki NIM dan SKD dari UNTAG Surabaya
(Surat Keterangan Diterima resmi dari kampus).
4. Wajib memperbarui status submit di portal KIP Kuliah
Melalui https://kip-kuliah.kemdiktsaintek.go.id/.
Peserta harus melakukan pengecekan, pembaruan data diri, serta tahun registrasi, lalu pilih Seleksi Mandiri PTS > UNTAG Surabaya.
Dengan memenuhi persyaratan tersebut, calon mahasiswa berkesempatan meraih beasiswa penuh KIP Kuliah Merdeka di Kampus Merah Putih – UNTAG Surabaya.




